semua manusia hidup di dunia ini pasti ingin merasakan bahagia.tapi tidak bisa dipungkiri selama ada kebahagiaan pasti disitu ada kesengsaraan atau penderitaan.sedangkan penderitaan itu memiliki arti menanggunng sesuatu yang tidak menyenangkan.penderitaan adalah masalah dari sebagian orang yang hidup didunia ini.penderitaan seringkali menjadi momok yang menakutkan bagi sebagian orang.banyak manusia yang pernah merasakan penderitaan dan diantara mereka ada yang frustasi,stres,gila bahkan sampai bunuh diri.mungkin itu karena penderitaan yang mereka alami tidak pernah berkurang atau terselesaikan, tetapi ada pula yang bangkit dari penderitaan dan akhirnya menjadi sukses serta bahagia. karena mereka menjadikan penderitaan itu sebagai motivasinya untuk menjadi lebih baik lagi. penderitaan didapat bukan karena takdir mereka tetapi penderitaan didapat dari manusia itu sendiri yang kurang berusaha dan bersyukur dalam hidupnya.
penyebab penderitaan setiap orang tidak selalu sama karena penderitaan banyak macamnya, misalkan sakit, gagal dalam usaha,mendapat musibah bencana alam, orang yang dicintainya meninggal dan masih banyak lagi.penderitaan itu ada untungnya dan ada pula ruginya. untungnya adalah fakta bahwa manusia tidak pernah mengahadapi penderitaan sendirian.dalam derita atau susah manusia menjadi satu.penderitaan membuat perbedaan pendapat,konflik dan perpecahan menjadi mencair dengan sendirinya. contohnya adalah bencana alam gunung merapi di jogyakarta kita semua menjadi satu untuk menolong para korban yang terkena musibah tersebut tanpa membedakan agama,ras,suku,dan budaya itu menunjukan bahwa kita semua merasakan apa yang mereka rasakan. sedangkan ruginya adalah penderitaan itu menyakitkan dan menimbulkan luka. tetapi manusia tidak pernah menghadapi penderitaan sendirian selalu saja ada teman ,sahabat,saudara,keluarga,ataupun orang lain yang akan membantu kita dalam menghadapi penderitaan. jadi tetaplah yakin bahwa penderitaan itu sementara dan jadikan penderitaan itu sebagai dorongan atau motivasi kita untuk menjadi yang lebih baik..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar